Rozi Kembara, lahir di Tasikmalaya, 27 Juni 1990. Karya-karyanya dipublikasikan di beberapa media, seperti : Majalah Horison, Majalah Sabana, Jurnal Kreativa, Majalah Surah, Radar Banten, Indopos, Suara Merdeka, Jurnal Nasional, Pikiran Rakyat, Suara Pembaruan, Lampung Post. Puisinya Juga termaktub dalam beberapa bunga rampai puisi : Tuah Tara No Ate (Temu Sastrwan Indonesia ke-4 ), Di Kamar Mandi (Kumpulan Puisi 62 Penyair Jawa Barat), Akulah Musi (Pertemuan Penyair Nusantara V), Agonia (Antologi Puisi Penyair Jogja-Jember), Puisi di Jantung Tamansari (Kumpulan Puisi Festival Kesenian Yogyakarta XXVI), Dialog (Diskusi Puisi dan Cerpen Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri UGM), Yang Tampil Beda Setelah Chairil (Antologi Haripuisi Indopos, Yayasan Haripuisi Indonesia), Lintang Panjer Wengi di Langit Yogya (Antologi Puisi 90 penyair Jogja). Ketika kuliah bergiat dan berproses di Komunitas Rabu Sore dan Malam Perjamuan Sastra. Kini bekerja sebagai editor dan penerjemah lepas.
Borobudur Writers & Cultural Festival
Borobudur Writers & Cultural Festival adalah wahana pertemuan bagi para penulis baik fiksi maupun non fiksi, para pekerja kreatif, aktivis budaya dan keagamaan lintas iman. Pada tiap tahunnya BWCF berusaha menyajikan tema utama terpilih yang dianggap mampu merangsang para hadirin untuk menyadari kembali keunikan dan kekayaan berbagai pemikiran sastra, kesenian dan religi nusantara.
Popular
Recent
Comments
Tags