Dr. Istutiah (Tuti) Gunawan
Dr. Istutiah (Tuti) Gunawan, sekarang menetap di Melbourne, Australia dan bekerja sebagai peneliti bebas antropologi, penerjemah dan editor lepas. Pencapaian akademiknya adalah Sarjana Sastra Jurusan Antropologi Budaya, Universitas Indonesia (1968) dan Ph.D dalam Anthropologi Budaya, Monash University, Australia (1982). Telah menerbitkan buku-buku yang di antaranya adalah: 1967 (dengan dr J. Banunaek): ‘Peranan faktor-faktor sosial-budaja dalam etiologi gangguan jiwa (Minangkabau)’; dalam Djiwa, RSCM. 1982: ‘Curing the Community: Ritual responses to epidemic disease’, dalam Indonesian Medical Traditions: Bringing Together the Old and the New (Ed. David Mitchell), Monash University. 2000: ‘Hierarchy and Balance: A Study of Wanokaka Social Organization’. RSPACS, Australian National University. (Buku ini berdasarkan thesis Ph.D di Monash Uni), 2019: Salah satu editor dari ‘I La Galigo: Jelajah Tiga Benua’, Penerbit Ininnawa. Karyanya sebagai editor adalah: 2016: Footsteps of Indonesians in Victoria/Jejak Langkah Orang Indonesia di Victoria dan Majalah IKAWIRIA (Ikatan Warga Indonesia di Victoria) sejak 1980. Kegiatan sekarang adalah (bersama dengan dr. David Mitchell) mempersiapkan kamus tri-bahasa (Wanukaka – Indonesia – Inggris). Bahasa Wanukaka adalah salah satu bahasa di Sumba Barat, NTT.