Rizqi Turama merupakan dosen di Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP, Universitas Sriwijaya. Saat ini ia sedang menempuh pendidikan lanjut untuk mempelajari sastra di FIB UGM. Ia memenangkan lomba cerpen nasional dengan tema Rasululah saw. yang diadakan oleh penerbit basabasi (2019). Tahun 2020, cerpennya yang berjudul Mat Ali dan Babi-babi Mengamuk terpilih dalam lomba cerpen nasional yang diadakan oleh ANP Media. Di 2021, ia terpilih sebagai salah satu pemenang lomba cerpen “Berita Kehilangan” yang diadakan Kontras melalui cerpen berjudul Bunyi Burung Pelatuk. Selain itu, cerpennya sejak tahun 2018 selalu menjadi salah satu cerpen yang dipilih para juri untuk terhimpun dalam buku cerpen pilihan Kompas. Novelnya Aku dan Jogja Pukul Dua terbit di Desember 2021 dan buku cerpennya Yang Lebih Bijak daripada Peri diterbitkan oleh Diva Press pada Januari 2022. Ia aktif di Sanggar EKS dan Komunitas Kota Kata Palembang. Ia dapat dihubungi via instagram dengan akun @rizqiturama.
Borobudur Writers & Cultural Festival
Borobudur Writers & Cultural Festival adalah wahana pertemuan bagi para penulis baik fiksi maupun non fiksi, para pekerja kreatif, aktivis budaya dan keagamaan lintas iman. Pada tiap tahunnya BWCF berusaha menyajikan tema utama terpilih yang dianggap mampu merangsang para hadirin untuk menyadari kembali keunikan dan kekayaan berbagai pemikiran sastra, kesenian dan religi nusantara.
Popular
Recent
Comments
Tags