Andrea Acri
Dr. Andrea Acri mendapatkan gelar PhD dari Leiden University pada 2011. Ia adalah ahli Bahasa Sanskerta, Jawa Kuno, dan sejarah agama—terutama Hindu, Buddha, dan Tantra—di India dan Asia Tenggara. Andrea Arci merupakan dosen di École Pratique des Hautes Études, PSL University (Paris) sejak 2016. Ia juga pernah menjadi dosen dan peneliti di Nalanda University (India), ISEAS dan NUS (Singapur), serta ANU (Australia). Karya-karyanya telah dipublikasi dalam puluhan jurnal akademisk internasional. Ia menulis buku Dharma Pātañjala (Egbert Forsten/Brill 2011 dan Aditya Prakashan 2017; edisi Indonesia KPG Gramedia 2019), editor berbagai buku (Imagining Asia(s), ISEAS 2019; Spirits and Ships, ISEAS 2017; Esoteric Buddhism in Mediaeval Maritime Asia, ISEAS 2016; From Laṅkā Eastwards, KITLV 2011). Ia juga editor untuk isu-isu spesial untuk beberapa jurnal seperti Journal of Hindu Studies, International Journal of Hindu Studies, Indonesia and the Malay World.