Alek Subairi lahir di Sampang 05 Maret 1979. Lulusan Seni Rupa Unesa. Ia bergiat di Komunitas Rabo Sore dan Komunitas Tikar Merah. Buku puisinya yang berjudul Kembang Pitutur, masuk 10 besar di Khatulistiwa Literary Award 2011. Buku puisi keduanya berjudul Bisikan (2016). Pada tahun 2013 ia diundang Ubud Writers & Readers Festival (UWRF), karyanya pun dimuat dalam Through Darkness to Light, sebuah antologi dwibahasa penulis-penulis Indonesia yang diundang dalam acara tersebut. Selain itu, lukisan dan sketsa-nya banyak menghiasi buku-buku sastra, baik sebagai cover maupun sebagai ilustrasi. Sekarang tinggal di Sidoarjo bersama keluarga kecilnya. Saat ini sedang merintis pameran lukisan.
Borobudur Writers & Cultural Festival
Borobudur Writers & Cultural Festival adalah wahana pertemuan bagi para penulis baik fiksi maupun non fiksi, para pekerja kreatif, aktivis budaya dan keagamaan lintas iman. Pada tiap tahunnya BWCF berusaha menyajikan tema utama terpilih yang dianggap mampu merangsang para hadirin untuk menyadari kembali keunikan dan kekayaan berbagai pemikiran sastra, kesenian dan religi nusantara.
Popular
Recent
Comments
Tags